Selasa, 27 Mei 2014

Turki Perintahkan Penangkapan 4 Mantan Pejabat Israel

Kasus Kapal Mavi Marmara
Turki Perintahkan Penangkapan 4 Mantan Pejabat Israel


Islam Times -
Sebuah pengadilan Turki memerintahkan penangkapan empat mantan pejabat Israel yang terlibat dalam serangan kapal Turki tahun 2010.

Cihat Gokdemir, pengacara yang menangani kasus ini, mengatakan pada Senin (26/5/14) bahwa pengadilan Istanbul meminta Interpol mengeluarkan surat perintah penangkapan empat pejabat Israel yang terlibat dalam serangan mematikan di kapal Turki, Mavi Marmara tahun 2010.

Jaksa Turki mengajukan hukuman seumur hidup untuk mantan Kepala Staf Israel Gaby Ashkenazi, mantan kepala angkatan laut Eliezer Marom, mantan kepala intelijen militer Amos Yadlin dan mantan kepala intelijen angkatan udara Avishai Levy.

Hubungan Israel dan Turki memburuk pada tahun 2010 setelah serangan terhadap armadanya di Laut Mediterania.

Sembilan aktivis Turki di atas kapal tersebut dibunuh oleh pasukan komando Israel dan 50 orang lainnya terluka.

Pengadilan itu dilakukan secara in absentia sesuai permohonan kelompok bantuan Yayasan Bantuan Kemanusiaan (IHH) dan keluarga korban. IHH mengumumkan, seorang aktivis berusia 51 tahun yangmenderita koma setelah serangan itu akhirnya meninggal pada Sabtu (24/5). Jumlah korban peristiwa itu menjadi 10 orang.

Rezim Tel Aviv sempat menawarkan pembayaran kompensasi kepada keluarga korban.
Namun, IHH menolak karena Israel ingin kasus pengadilan dicabut pasca pemberian kompensasi tersebut.[IT/r]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar