Rabu, 23 April 2014

Perang Suriah : 24 Jam Operasi Tentara Suriah Tewaskan 1.000 Terroris


Perang Suriah
Update : 24 Jam Operasi Tentara Suriah Tewaskan 1.000 Terroris Takfiri

Islam Times-

Tentara Suriah menewaskan ratusan elemen-elemen Takfiri sejak awal operasi mereka di sebuah kota strategis di Ghouta Timur pinggiran Damaskus, demikian sumber-sumber militer mengumumkan pada Senin, 21/04/14.

Lebih dari 1.000 elemen Takfiri tewas di kota Meliha di Ghouta Timur sejak militer memulai operasi pembersihan di kawasan tersebut, sebuah sumber informasi militer Suriah mengatakan kepada Fars News Agency.

Sumber tersebut mencatat, tentara Suriah saat ini tengah bersiap-siap mengambil kontrol penuh pos pemeriksaan Tamiko yang hanya 200 meter dari pabrik farmasi terbesar Suriah di pintu masuk Jeramana.

Dalam 24 jam terakhir, sebuah video baru dirilis di Internet menunjukkan penjara Tentara Bebas Suriah (FSA) digunakan untuk menyiksa elemen-elemen Takfiri saingian dari al-Qaeda yang disandera oleh FSA.

Sementara itu, sumber militer mengatakan, unit tentara Suriah menolak serangan kelompok takfiri di desa Taloul al-Hawa di bagian Timur, Homs dan membunuh semua anggotanya.

Di tempat lain, penduduk wilayah al-Qalamoun di pinggiran Damaskus mulai kembali ke wilayah pegunungan itu, setelah tentara berhasil membersihkan elemen-elemen Takfiri.

Warga Ras al-Ma'ara, al-Jibeh , Assal al-Ward dan kota-kota lain di wilayah tersebut turun ke jalan pada hari Sabtu, merayakan dan meneriakkan slogan-slogan untuk mendukung tentara Suriah, demikian menukil al-Alam.

Demonstrasi tersebut digelar disaat Tentara pemerintah mulai untuk merekonstruksi infrastruktur yang rusak di wilayah yang berbatasan Libanon, dan memulihkan listrik yang padam.

Selain itu, unit-unit tentara Suriah melanjutkan operasi militernya dan berhasil melawan Takfiri di seluruh negara.

Sebuah sumber militer mengatakan, unit tentara menggagalkan upaya kelompok takfiri yang berusaha menyusup ke al- Lairamon dan al-Zahraa di Aleppo dan menewaskan beberapa dari dan meledakkan terowongan di sekitar Istana menuju daerah al-Swieka .

Dalam konteks yang sama, unit tentara juga menghancurkan depot senjata Takfiri di Khan al-Assal, menyebabkan ledakan besar dan menewaskan sejumlah elemen-elemen takfiri.

Sementara itu, unit tentara menimbulkan kerugian besar pada kelompok-kelompok bersenjata di al-Ghanto, al-Mashjar al-Janoubi, Beit Rabia, Talbiseh, Beit Hajjo, al-Sain, Um Sharshouh, al-Dar al-Kabira dan Ein Hussein di Homs dan menghancurkan senjata mereka. [IT/Onh/Ass]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar