IslamTimes.
Kementerian Pertahanan Iran mengatakan Angkatan Bersenjata negara itu siap untuk memberikan respon yang "tak terlupakan" untuk setiap ancaman musuh.
"Angkatan Bersenjata Republik Islam Iran, khususnya Garda Revolusi Islam (IRGC), dan sektor industri pertahanan negara itu siap untuk mengajarkan sebuah pelajaran yang tak terlupakan bagi musuh, pernyataan ini dikeluarkan pada Senin malam (21/4/14) pada hari ulang tahun pembentukan IRGC.
Ia menambahkan bahwa IRGC adalah sebuah badan revolusioner yang melambangkan resistensi dan kekuatan defensif dari bangsa Iran melawan kekuatan arogan.
Revolusi Islam Iran telah melawan plot konstan oleh arogansi global selama tiga dekade terakhir, dan berhasil dan penuh kemenangan dalam menghadapi semua permusuhan, karena pengabdian pasukan IRGC, pernyataan menambahkan.
Ia menambahkan bahwa peran sekarang dari Angkatan Bersenjata, khususnya IRGC, dalam menjaga independensi Iran, integritas teritorial serta nilai-nilai revolusioner dan nasional adalah sebuah kenyataan yang telah menjadi momok bagi musuh-musuh Republik Islam.
Menteri Pertahanan Iran Brigadir Jenderal Hossein Dehqan pada tanggal 31 Maret menggarisbawahi kemampuan pertahanan Iran, menegaskan bahwa Republik Islam dapat merespon ancaman di tingkat manapun.
Dalam beberapa tahun terakhir, Iran telah membuat terobosan besar di sektor pertahanan dan mencapai swasembada dalam memproduksi peralatan militer.(IT/TGM)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar